Friday, February 24, 2017

CHOCOLATE PINKY GLAZE | ayo-masak.com



Bahan:
130 g mentega tawar
130 g tepung terigu protein rendah
160 g susucair
200 g kuning telur, kocok lepas
400 g putih telur
½ sdt garam
1 sdt cream of tartar
200 g gula pasir
50 g selai cokelat, untuk olesan
Krim:
200 g mentegatawar
150 g cream cheese
150 g cokelat putih, lelehkan
Glaze:
200 g cokelat keping putih
150 g air 200 g gula pasir
150 g susu kental manis
15 g gelatin bubuk, larutkan
bersama
50 ml air
1/8 sdt pewarna pink cokelat decoration
Cara membuat:
Panaskan mentega tawar sampai meleleh. Matikan api. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai kalis. Angkat. Sisihkan.
Panaskan susu cair. Biarkan hangat. Tuang ke kuning telur. Kocok rata.
Tuang sedikit-sedikit ke campuran tepung terigu sambil diaduk sampai licin. Sisihkan.
Kocok putih telur, garam, dan cream of tartar sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
Masukkan campuran tepung terigu sedikit-sedikit ke dalam kocokan putih telur sambil diaduk perlahan.
Tuang di dua buah loyang diameter 22 tinggi 4 cm. Letakkan di loyang yang diberi sedikit air. Oven dengan suhu 160 derajat Celsius selama 45 menit.
Ambil selembar cake. Oles dengan selai. Tumpuk dengan cake yang lain.
Krim: Kocok mentega tawar dan cream cheese sampai lembut. Masukkan cokelat putih leleh, kocok hingga rata.
Glaze: Panaskan air, gula, dan susu kental manis sambil diaduk sampai larut. Matikan api. Tambahkan gelatin. Aduk sampai larut.
Tuang campuran gula ke dalam cokelat keping putih. Diamkan sampai cokelat meleleh. Kocok sampai lembut. Tambahkan pewarna pink. Kocok rata, Saring. Biarkan agak dingin. Aduk perlahan sesekali jika bagian permukaan mulai mengeras.
Diamkan sampai mencapai suhu 33  derajat Celsius.
Oleskan krim ke seluruh permukaan cake, simpan di freezer sampai beku. Siramkan glaze di atas cake.
untuk 16 potong
Sumber: Tabloid Nova

No comments:

Post a Comment